Semen Tonasa Bantu Usaha Ayam Petelur Binaan Berkembang Pesat

    Semen Tonasa Bantu Usaha Ayam Petelur Binaan Berkembang Pesat

    PANGKEP - PT Semen Tonasa dalam pelaksanaan program TJSL-nya, senantiasa dilakukan secara berkesinambungan dan menyasar berbagai lapisan masyarakat. 

    Termasuk dalam hal ini adalah program-program yang tercakup dalam wadah Pilar Tonasa Mandiri. Dalam perkembangannya, Tonasa Mandiri yang merupakan bagian dari Program Tonasa Bersaudara ini, dari masa ke masa membawa perubahan ke arah yang lebih baik. Terutama dalam hal peningkatkan kemandirian dan sosial ekonomi masyarakat sekitar.

    Salah satunya sebagaimana yang ada di Desa Bulu Tellue. Atas inisiasi PT Semen Tonasa melalui program TJSL-nya, dibentuknya suatu kelompok usaha ayam petelur yang merupakan kerjasama antara Forum Aspirasi Masyarakat (FAM) dengan PT Semen Tonasa. Melalui Renja tahun 2021 diusulkan program lanjutan usaha kelompok berupa ayam petelur yang diharapkan dapat membantu mengembangkan usaha serta meningkatkan ekonomi warga. Dan saat ini, produksi telur dari kelompok ini telah sangat berkembang dan banyak didistribusikan di lingkup Pangkep maupun luar Pangkep.

    General Manager Komunikasi dan Hukum PT Semen Tonasa Andi Said Chalik saat dimintai keterangan menyatakan bahwa pilar Tonasa Mandiri ini telah memberi impact besar bagi perekonomian masyarakat sekitar perusahaan. 

    "Tonasa Mandiri yang merupakan salah satu pilar dalam Program Tonasa Bersaudara ini telah cukup banyak membantu UMKM berkembang. Salah satunya adalah usaha ternak ayam ras petelur yang berada di Desa Bulu Tellue ini. Kami melihat, bahwa usaha ini sangat menjanjikan. Sehingga diharapkan, dengan berkembangnya usaha mitra binaan, bisa semakin turut meningkatkan taraf hidup dan ekonomi warga sekitar."

    "Secara ekonomis, usaha ternak ayam ras petelur memiliki prospek yang menguntungkan. Karena permintaan jumlah konsumsi telur selalu tinggi serta pangsa pasarnya masih luas. Hal ini bisa dilihat bagaimana mitra binaan kami ini sekarang sudah berkembang dan menyuplai telur hasil usahanya ke Pangkep bahkan sebagian di luar Pangkep seperti Maros dan Makassar." tambahnya

    Ketua Forum Aspirasi Masyarakat Desa Bulu Tellue Muh. Ilyas ini mengatakan, sangat mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh PT Semen Tonasa. "Alhamdulillah, program yang kami usulkan ke PT Semen Tonasa dalam renja tahun sebelumnya sudah direalisasikan. Dan hasilnya sekarang bisa terlihat. Masyarakat bisa terbantu dan lebih mandiri. Terima kasih kami ucapkan kepada PT Semen Tonasa atas dukungannya." urainya. ( Herman Djide)

    PANGKEP SULSEL
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Pangkep Muhammad Yusran Sambut Kehadiran...

    Artikel Berikutnya

    Pangdam XIV Hasanuddin Mayjend TNI Muhammad...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Inspektorat Bakamla RI Laksanakan Pengawasan Internal di Stasiun Karangasem Bali
    Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Nicolaus Kunjungi Desa Biring Ere Ajak Tokoh Masyarakat Bersama-Sama Jaga Kamtibmas
    Pengukuhan Bunda Literasi, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Pangkep Muhiddin: Bangun Masyarakat Literat dan Berdaya Saing
    Kapolsek Bungoro Lakukan Kunjungan ke Kantor Desa Mangilu, Ajak Tokoh Masyarakat Dukung Kamtibmas Jelang Pilkada
    Jelang Pilkada, Polsek Bungoro Tingkatkan Patroli Dialogis di Pemukiman dan Area Rel Kereta Api
    Kanit Paminal Propam Polrestabes Makassar Inisiasi Diskusi Pilkada Damai 2024
    Kodim 1421 Pangkep Kembali Gelar Vaksinasi Jenis Booster
    Wujudkan Kamtibmas Kondusif, Polsek Liukang Tangaya Adakan Jumat Curhat dengan Warga Pulau Sapuka
    Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Nicolaus Kunjungi Desa Biring Ere Ajak Tokoh Masyarakat Bersama-Sama Jaga Kamtibmas
    Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Bangun Sinergitas dengan PT Daya Cayo Asritama:
    Gelar Jumat Curhat, Polsek Liukang Tangaya Tangkap Aspirasi Masyarakat untuk Kondusifitas Wilayah
    Akhir Tahun 2023, STMC PT Semen Tonasa Sukses Sabet Juara Pelayanan KB Terbaik Tingkat Provinsi Sulsel di Jakarta
    Hari Pertama Masuk Sekolah, KepsekSDN 5 Padangtangalau Gelar Upacara dan Bagi Baju Gratis dari Bupati Pangkep
    Penuhi Kebutuhan Pokok Warga, Pasar Pangan Murah Jelang Ramadan
    Maksimalkan Pelayanan,  Kepala Puskesmas Bungoro Darwis: Puskesmas Fasilitas Kesehatan Sebagai Jantung Pelayanan Kesehatan Masyarakat
    Personil Polsek Liukang Tangaya Hadiri Upacara Peringatan HUT Polri Ke-78 di Lapangan Citra Mas Pangkep

    Ikuti Kami